133 Personil Polres Situbondo Mengikuti Pemeriksaan Kesehatan dari Bidokkes Polda Jatim

 

Situbondo, (Suryamojo.com) – Polres Situbondo, Senin (19/3/2018) Tim Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Biddokkes) Polda Jatim melakukan pemeriksaan kesehatan rutin di Polres Situbondo.

Kegiatan yang diikuti personil Polres Situbondo berlangsung di gedung Bhayangkara Januraga meliputi pemeriksaan laboratorium, tinggi dan berat badan, tensi, teradmil, EKG, rontgen, pemeriksaan gigi dan kesehatan jiwa (keswa).

Tampak Kapolres Situbondo AKBP Sigit Dany Setiyono, SH. SIK. MSc (Eng) juga mengikuti rangkaian pemeriksaan kesehatan (rikkes) dengan personil lainnya yang berjumlah 133 personil terdiri dari Perwira, Bintara dan PNS di Polres Situbondo dan Polsek jajaran.

Ketua Tim Biddokkes Polda Jatim Kompol dr. Podang mengatakan pemeriksaan kesehatan ini rutin dilakasanakan setiap 6 bulan sekali diseluruh Polres Jajaran yang bertujuan untuk mengetahui sejauh mana kondisi kesehatan personil di jajaran Polda Jatim.

Untuk tahun ini Polres situbondo mendapat kuota 133 personil yang mengikuti pemeriksaan kesehatan yang menjadi 3 kategori umur yaitu 30 tahun kebawah sebanyak 33 personil, 30 – 40 tahun sebanyak 60 personil dan 40 tahun keatas sebanyak 40 personil.

“Kalau ternyata ada anggota yang terindikasi kena penyakit, maka surat hasil rekam medisnya akan dilampiri rujukan untuk berobat di Rumah Sakit Bhayangkara Polda Jatim atau Rumah Sakit Daerah “ kata Kompol dr. Podang.

Sementara itu, Kapolres Situbondo AKBP Sigit Dany Setiyono, SH. SIK. MSc (Eng) mengatakan bahwa ada sekitar 133 personil Polres Situbondo yang dijadwalkan mengikuti pemeriksaan kesehatan dari Polda Jatim.

“ Pemeriksaan kesehatan ini supaya anggota tetap selalu dalam kondisi sehat selama menjalankan tugas sehari-hari, terutama bagi mereka yang bertugas di lapangan “ kata AKBP Sigit.

Kapolres Situbondo menyampaikan mengucapkan terima kasih kepada Polda Jatim khususnya Biddokkes atas pelaksanaan pemeriksaan kesehatan kepada anggota terutama dalam masa Pilkada Serentak 2018 dimana kegiatan sangat padat. (Febe Ertin/Yoni Alfiansyah)

Baca juga  Pangdam Brawijaya Mayjen TNI Rafael dan Kapolda Jatim Tinjau Pelaksanaan Bulan Bakti TNI di Sampang

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *