HUT Ke – 73, TNI Gelar Lomba Karya Jurnalistik Panglima TNI Award 2018

 

(Suryamojo.com) – Dalam rangka menyambut Peringatan ke-73 Hari TNI Tahun 2018, Tentara Nasional Indonesia (TNI), Mabes TNI menggelar “Lomba Karya Jurnalistik Panglima TNI Award 2018” bagi wartawan dan media massa. Gelaran lomba tersebut merupakan ajang penghargaan tertinggi persembahan TNI untuk insan wartawan/media atas dedikasi dalam menginformasikan segala kegiatan TNI dalam kiprahnya menjaga kedaulatan NKRI.

Hal tersebut disampaikan Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Mayjen TNI M. Sabrar Fadhilah selaku Penanggung Jawab Lomba Karya Jurnalistik Panglima TNI Award 2018, di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat (22/6/2018).

Menurut Mayjen TNI M. Sabrar Fadhilah, penghargaan yang dikemas dalam even malam anugerah Panglima TNI Award 2018 tersebut mengambil tema “TNI Bersinergi Membangun Negeri”, dengan total hadiah ratusan juta rupiah yang rencananya diserahkan langsung oleh Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P. kepada para pemenang pada pertengahan Oktober 2018.

“Kami berharap, rekan-rekan wartawan dan media massa bisa berpartisipasi dalam kegiatan Lomba Karya Jurnalistik Panglima TNI Award 2018 ini. Bagi yang berminat dipersilahkan mendaftarkan diri kepada panitia lomba di Puspen TNI,” ungkapnya.

Adapun materi yang dilombakan merupakan liputan kegiatan TNI periode 1 Januari 2018 sampai dengan 5 Oktober 2018 yang sudah dipublikasikan di media massa baik media elektronik (televisi dan radio), cetak maupun online.

Materi lomba dibagi menjadi tiga kategori, yaitu : Pertama, media cetak/online meliputi artikel isu-isu strategis, feature isu-isu taktis operasional dan foto human interest. Kedua, media televisi meliputi dokumenter, news, talk show dan iklan layanan masyarakat/PSA. Ketiga, media radio meliputi siaran radio tentang layanan masyarakat / jingle dan siaran radio tentang berita TNI.

Karya Jurnalistik dapat dikirimkan dalam bentuk hard copy dan soft copy kepada Panitia Lomba Jurnalistik Panglima TNI Award 2018, Staf Bidpenum Puspen TNI-Mabes TNI Cilangkap Jakarta Timur. Melalui email ke alamat badarpuspentni@gmail.com dan ahmadpuspen@yahoo.co.id dengan dilengkapi bio data peserta, nama media, judul dan materi kategori.

Baca juga  Mayjen TNI Rafael Beri Pembekalan Prajurit Pendam dan Jasdam

Batas akhir penyerahan materi karya jurnalistik kepada panitia pada tanggal 26 September 2018, khusus untuk liputan kegiatan Peringatan ke-73 Hari TNI diserahkan terakhir pada tanggal 8 Oktober 2018. Keterangan lebih lanjut dapat menghubungi Letkol Sus Aidil HP. 081806263083 dan Mayor Inf Suwandi HP. 08111942194.

Ketentuan Umum Lomba yaitu :

1. Peserta lomba adalah media, wartawan/fotografer berwarga negara Indonesia.

2. Peserta lomba harus mengisi formulir pendaftaran dan melampirkan fotocopi atau mengirimkan scan KTP dan Kartu Pers.

3. Materi lomba harus berkenaan dengan tema yang sudah ditentukan.

4. Karya yang dilombakan telah dipublikasikan di media cetak/online/radio/televisi dengan melampirkan bukti materi lomba telah dipublikasikan.

5. Periode pemberitaan tanggal 1 Januari 2018 sampai dengan 8 Oktober 2018.

6. Materi lomba merupakan karya yang keasliannya dapat dipertanggungjawabkan, bukan saduran dan bukan terjemahan.

7. Hasil karya diperbolehkan dalam bahasa Indonesia atau bahasa Inggris.

8. Peserta boleh mengikuti semua kategori lomba.

9. Materi lomba yang dikirimkan maksimal 2 dari masing-masing kategori.

10. Karya jurnalistik dikirim dalam bentuk soft copy (CD/DVD) baik cetak maupun elektronik

11. Keputusan dewan juri tidak dapat diganggu gugat.

Ketentuan Khusus Lomba, yaitu :

1. Media Cetak dan Online. Karya Tulis diterima panitia dalam bentuk keliping dan soft copy dalam format words dan dimuat di media cetak atau online, periode 1 Januari 2018 hingga 8 Oktober 2018. Minimal penulisan karya 4.000 karakter atau sekitar 700 words.

2. Foto Human Interest.

a. Obyek foto : Menggambarkan aktivitas TNI dalam berbagai bidang kehidupan yang berhubungan dengan human interest.

b. Karya jurnalistik dikirim dalam bentuk soft copy dengan resolusi 3.000 pixel dan ukuran file foto minimal 1,5 MB dan maksimal 2 MB dalam bentuk JPEG.

Baca juga  Ratusan Prajurit Kodam V/Brawijaya Naik Pangkat

c. Karya yang dilombakan harus mencantumkan judul dan keterangan waktu serta lokasi pengambilan foto atau video.

d. Tidak diperbolehkan melakukan manipulasi digital: menambah atau mengurangi objek foto, editing yang diperbolehkan sebatas crop, brightness, contrast.

3. Media Televisi dan Radio. Peserta lomba adalah Media Televisi atau Radio, bukan perorangan. (Febe Ertin/Yoni Alfiansyah)

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *