Kapolres Jombang Sosialisasi Bahaya Narkoba & Bahaya Berlalu Lintas Anak Dibawah Umur
Jombang, (Suryamojo.com) – Semakin maraknya penyalagunaan maupun peredaran narkoba di kalangan pelajar serta pelanggaran berlalu lintas anak dibawah umur, membuat Kapolres Jombang AKBP Fadli Widiyanto beserta Jajaran harus melakukan sosialisasi di kalangan pelajar pada Senin (16/04/2018).
Kali ini Kapolres yang bertindak sebagai Inspektur upacara di SMA 3 Jombang menghimbau kalangan pelajar agar menjauhi narkoba, karena sebagai generasi penerus bangsa harus berhati-hati dalam pergaulan bebas yang bisa menjerumus dalam tindak kejahatan. Selain itu kapolres juga menghimbau agar pelajar tidak mengendarai sepeda motor karena bisa membahayakan diri sendiri juga orang lain.
“Sosialisasi seperti ini akan rutin di laksanakan oleh seluruh jajaran Polres maupun Polsek se kabupaten Jombang di setiap sekolah, agar pelajar bisa mendapat wawasan tentang bahaya narkoba maupun berlalu lintas”, terang Kapolres. (Yoni Alfiansyah)
Komentar Terbaru