Wakapolres Mojokerto Kota Pimpin Pemeriksaan Urine Sopir Bus Secara Mendadak

 

Mojokerto, (Suryamojo.com) – Polres Mojokerto Kota bekerja sama dengan Badan Nasional Narkotika Kota Mojokerto menggelar tes urine bagi sopir dan kernet bis lebaran bertempat di terminal Kertajaya Kota Mojokerto. Tes urine ini dilakukan H-5 menjelang lebaran, Senin (11/6/2018).

Dalam kegiatan yang dipimpin Wakapolres Kompol Hadi Prayitno, SH didampingi oleh Kasatresnarkoba AKP Hendro Susanto, SH dan Kasatlantas AKP Edwin Nathanael, SH SIK tersebut diikuti oleh personil Satlantas, Urkes Bagsumda, personil Dishub Kota Mojokerto serta personil BNN Kota Mojokerto.

Dalam kesempatan tersebut Wakapolres mengatakan bahwa pemeriksaan urine sopir dan kernet bis menjadi hal penting untuk memastikan sopir bis angkutan lebaran dalam kondisi sehat sebelum mengangkut penumpang mudik. Karena efek narkoba itu sangat membahayakan, Wakapolres ingin memastikan tidak ada sopir yang menggunakan narkoba. Jika memang terbukti ada sopir yang positif mengonsumsi narkoba, Polres Mojokerto Kota dan BNN Kota Mojokerto akan merekomendasikan agar bis yang akan dikemudikan sopir tidak diberangkatkan terlebih dahulu.

“Kegiatan yang dilaksanakan secara mendadak ini merupakan langkah antisipasi kita, supaya tidak ada sopir yang menghindar dari pemeriksaan. Melalui kegiatan ini diharapkan masyarakat bisa lebih aman karena sopir merupakan ujung tombak keselamatan penumpang bis khususnya disaat perjalanan. Ini kan kaitannya nyawa orang, karena saat musim mudik lebaran ada lonjakan penumpang yang sangat signifikan dan memerlukan perhatian serius akan keselamatannya,” ucap Wakapolres. (Febe Ertin/Yoni Alfiansyah)

Baca juga  HUT Bhayangkara, Mayjen TNI Rafael Ramaikan Tour de Panderman 2024

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *