Wujudkan Generasi Berkualitas dan Berkompetensi Tinggi, TK Kartika Armed 12/Divif 2 Kostrad Adakan Seminar Parenting

Ngawi, (Suryamojo.com) – Acara pertemuan wali murid TK Kartika  IX-43 Yonarmed 12/Divif 2 Kostrad berlangsung tak seperti biasanya. Pasalnya, acara yang digelar di aula Yonarmed 12/Divif 2 Kostrad tersebut sekaligus dirangkai dengan  kegiatan seminar parenting, Sabtu 08
Februari 2020.

Selain dihadiri oleh seluruh wali murid, berlangsungnya kegiatan seminar parenting saat ini,  juga turut dihadiri oleh Bapak
Moklas ,M.Pd, yang merupakan guru TK Kartika IV-20 Ketua IGKTKI-PGRI Kabupaten Ponorogo sekaligus pegiat Paud dan master tranier nasional sebagai narasumber.

Dalam sambutannya, Ibu Ika Amedyaning Dewi selaku kepala TK Kartika  IX-43 mengatakan, seminar parenting yang digelarnya saat ini
mengusung tema ” Mengasuh Dan Mendidik Anak Sesuai Dengan Faedah Pendidikan Karakter”.

Kegiatan seminar ini,  diselenggarakan dengan tujuan menambah wawasan serta  pengetahuan bagi orang tua tentang pentingnya
pendidikan karakter bagi anak anak, ungkapnya.

Sementara itu, Bapak Moklas selaku nara sumber menyampaikan parenting atau pola asuh anak adalah suatu proses untuk meningkatkan dan mendukung perkembangan fisik, emosional, sosial, dan intelektual seorang
anak sejak bayi hingga dewasa.

Menurut Moklas, setiap anak yang dilahirkan adalah pribadi yang hebat, namun, perkembangan kecerdasannya sangat dipengaruhi oleh faktor lingkungan dan pola asuh yang ia terima dari lingkungan, terutama
orang tua.

Orang tua khususnya Ibu, merupakan guru pertama bagi anaknya dalam mempelajari berbagai  hal, baik secara akademik maupun kehidupan secara umum. Itulah mengapa, orang tua memiliki tanggung jawab yang
sangat besar dalam memberikan asuhan serta pendidikan yang tepat untuk anak”, terangnya.

Senada, Ibu Naya Siwabessy mengungkapkan kegiatan pertemuan wali murid saat ini memang sengaja dirangkai dengan seminar parenting. Disamping sebagai ajang silaturahmi antara guru beserta anak dan orang tua, tentunya kegiatan kali ini akan semakin menambah  pengetahuan dan keterampilan orang tua dalam mengasuh, menggali serta meningkatkan potensi anak.

Pendidikan merupakan tanggung jawab bersama. Guru sebagai pemberi pendidikan saat disekolah, sedangkan peran orang tua adalah memberikan pendidikan disaat anak berada di lingkungan keluarga. Oleh sebab itu, hubungan kerja sama antara guru dan orang tua menjadi sangat penting dalam rangka menciptakan atmosfer belajar yang sehat bagi
anak-anak “, jelasnya.

Lebih lanjut, ketua Persit KCK ranting 4 Yonarmed 12/Divif 2 Kostrad ini menambahkan, mari jadikan momentum ini untuk menyiapkan
putra-putri prajurit yang sehat, cerdas dan berkualitas serta berkompetensi tinggi.

“Tidak ada kata terlambat untuk belajar menjadi orang tua yang hebat “, imbuh Naya.

Terpisah, Ketua Persit Cabang XXIII Resimen Armed 1 / Koocab Divif 2 PG Kostrad Ny. Yulia Didik Harmono  sangat mengapresisasi
kegiatan yang digelar jajarannya.

Masa anak – anak usia TK adalah masa Golden Age, yang merupakan masa penting untuk mengoptimalkan pertumbuhan dan
perkembangannya.  Sebagai orang tua  memahami pola pengasuhan anak yang
baik dan benar merupakan suatu keharusan, tegas Ny. Yulia Didik Harmono. (Pendam/Yoni)

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *